Saturday, July 4, 2015

Parfum bagi Pria bukan sekadar wangi

Bukan sekadar hanya memberikan efek wewangian pada tubuh, parfum ternyata juga dapat mewakili karakter seseorang. Memakai parfum juga bisa berdampak pada psikologis seseorang.

Ada dua alasan mengapa seorang Pria harus memiliki parfum sebagai karakter nya meskipun sekali-kali juga dapat menggunakan aroma lainnya. Alasan pertama, Pria tidak harus selalu repot memilih dan menyesuaikan aroma parfum setiap akan keluar rumah di pagi atau malam hari.
Alasan kedua, aroma parfum yang tepat dengan karakter pria akan menarik perhatian lebih dari Wanita di sekelilingnya.Memiliki signature aroma merupakan bagian dari grooming yang dapat Pria pilih untuk membuat penampilan semakin prima. Meskipun demikian, menemukan karakter wewangian yang tepat terkadang tidak mudah dilakukan setiap orang. Padahal aturan untuk menentukan wangi ciri khas dari parfum Anda itu cukup sederhana. Sebab, hal yang terpenting adalah wangi dasar dari parfum tersebut nyaman dengan seleranya ketika digunakan.

•Aroma Musk atau floral

Para Pria penyuka aroma musk yang sensual, cenderung memiliki sifat penyayang, fleksibel, romantis, optimis dan kreatif. Parfum seperti ini biasanya dimiliki oleh mereka yang senang akan keanggunan, kelembutan, dan kecantikan. Karakter mereka yang menyukai parfum dengan aroma bunga memang bervariasi. Ada yang lembut dan ada juga yang sangat enerjik nan lincah.

•Rempah-rempah

Mereka yang menggunakan aroma bertipe rempah memiliki sifat terbuka, mampu beradaptasi dengan baik dan aktif. Parfum seperti ini mencerminkan karakter yang tenang, dalam, rendah hati dan jujur. Tipe orang seperti ini cenderung menyejukkan dan mungkin tak perlu banyak bicara bila memang tak dibutuhkan.

•Kombinasi

Saat Anda menghirup aroma parfumnya, Anda bisa mencium aroma rempah, namun ada juga aroma manis tertinggal. Pria yang menyukai tipe aroma kombinasi cenderung memiliki karakter yang santai, tenang tapi serius, agak tertutup, idealis, individualis, dan punya pemikiran kritis.

No comments:

Post a Comment