Friday, December 28, 2012

Industri Film Hollywood


Kalau ditanya soalnya film tentu jawabannya film- film dari Amerika dan  film- film tersebut identik dengan Hollywood. Film bagi Hollywood sudah merupakan industri atau semacam pabrik saja. Dengan lokasi yang begitu luas dan terdapat tempat- tempat untuk syuting yang sangat lengkap, mulai dari untuk syuting film  kuno sampai film masa depan, terdapat kota dalam kota atau apapun itu tersedia beragam gedung- gedung disana sesuai kebutuhan untuk membuat film. Peralatan yang sudah sangat canggih, ketersediaan sumber daya manusianya, jadi seperti pabrik saja di Hollywood itu. Jadi banyak sekali unit- unit penyedia peralatan, misalnya mau syuting film tahun 1950, maka mereka itu punya kendaraan, baju- baju, lokasi yang dibuat persis tahun lima puluhan. Dan memang semua itu dikarenakan Industri Film Hollywood mempunyai dana yang sangat besar. Mereka itu tidak tanggung- tanggung kalau buat film berbiaya sangat besar namun hasilnya juga bisa beberapa kali lipat dari biaya produksinya. Dan memang industri film Amerika adalah pembuat keuntungan terbesar bagi negaranya. Di Hollywood ada beberapa industri film seperti Pixar Animation Studios, Walt Disney Pictures, Touchstone Pictures, Hollywood Pictures, Lucasfilm Limited, Marvel Studios, Sony Pictures Entertaiment. Apalagi jaman sekarang ini sudah serba digital dan komputerisasi, maka bagi Industri film Hollywood sudah tidak ada lagi yang tidak mungkin untuk dibuat sebagai film.
 
 
 
Berada di suatu distrik di Los Angeles, California Amerika Serikat. Pertama kali lambang tersebut disebut sebagai Hollywood land dan terletak di pegunungan Lee. Obyek pariwisata terkenal di Hollywood adalah Universal Studios, Walk of Fame dan tentu tulisannya di Hollywood Hills. Disana terdapat gedung bioskop dan gedung teater terkenal sejak dulu bernama "Grauman Chinese Theatre". Biasanya penghargaan Oscar diselenggarakan di gedung teater "Kodak Theatre".
Studio film pertama adalah Nestor Studios, di dirikan tahun 1911 oleh Al Christie dan David Horsley, kemudian berkembang terus hingga saat ini.  Perayaan acara Academy Awards pertama dilakukan pada tahun 1929 di Roosevelt Hotel. Jadi memang sejarah perfilman Amerika sangat panjang dan oleh sebab itu sudah menjadi mega industri bagi negaranya.
 
 
   

Mobil anti banjir

Mungkin Anda merasa kuatir ketika keluar rumah dan hujan sedang derasnya turun. Apalagi kendaraan Anda itu jenis sedan. Dalam bayangan Anda tentu menghindari genangan air apalagi genangan yang batasnya cukup dalam, bahkan Anda kuatir terjebak dengan banjir yang datang secara tiba- tiba.
Namun ternyata Anda tidak usah kuatir lagi karena ada mobil yang benar- benar anti banjir.

Berikut penampakannya:


Banjir identik dengan kebiasaan buruk



Sudah bukan rahasia lagi bahwa banjir atau air yang banyak tergenang mayoritas disebabkan oleh sampah yang dibuang di sembarangan tempat, selebihnya disebabkan faktor cuaca karena intensitas hujan yang cukup tinggi dan saluran penampungan yang sempit. Mari kita perhatikan saja di sekeliling rumah kita jika banyak sampah berserakan di sekitarny,a maka ketika hujan turun maka akan terjadi penyumbatan atau genangan air. Perilaku buruk ini harus segera disadari dan di stop oleh setiap orang, maka sebaiknya buanglah sampah itu pada tempatnya. Tanpa kesadaran dan kebiasaan yang baik dari semua pihak yang terkait maka tetap saja banjir akan selalu menghantui kota- kota di Indonesia.
Kebiasaan ini di ibaratkan kita seperti menabung uang, namun sayang yang ditabung bukannya uang namun kotoran sampah yang akan membuat semua orang repot dan terkena dampaknya. Masalah sampah ini tidak hanya saja tanggung jawab masyarakat yang berperilaku bersih dan tertib namun harus juga keterlibatan Dinas Kebersihan Kota untuk menunjang kebersihan di lingkungannya, harus juga banyak ketersediaan sarana tempat sampah di berbagai pemukiman dan tempat- tempat umum, karena kadang di taman- taman kota saja susah mencari tempat sampah. Intinya dari semua masalah ini tentu mulai dari rumah kita sendiri untuk bisa melakukan kebiasaan yang baik cara membuang sampah pada tempatnya atau mulai hidup bersih.