Tuesday, May 12, 2015

GI masa depan

Awalnya dari sebuah imajinasi, kemudian hasil imajinasi diwujudkan kedalam sebuah cerita di buku lalu setelah itu dibuatnya sebuah film. 

Mungkin prajurit di masa depan melibatkan sebuah robot android perang berbentuk Manusia (Robocop, terminator), atau berbentuk robot mesin perang yang cerdas. Namun sejatinya Manusia masih dianggap sempurna untuk tugas peperangan.  Menggunakan prajurit Manusia lebih efektif namun bagaimana jika prajurit tersebut dibekali teknologi canggih? Misalnya prajurit tersebut mempunyai baju khusus dan peralatan perang yang kompak dan ringan. Artinya satu peralatan itu bisa menjadi beberapa alat untuk dipergunakan. Sebuah amunisi berdaya ledak tinggi pun mempunyai ukuran yang mini. Seorang Prajurit masa depan sanggup mengontrol situasi operasionalnya dengan bantuan teknologi canggih pada dirinya sendiri, sanggup menyembuhkan dirinya sendiri dengan peralatan medik yang kompak seperti satu obat atau cairan untuk berbagai macam luka dan lainnya yang sudah tersedia di dalam baju perang khususnya.
Salah satu contoh yang mungkin bisa diwujudkan atau diambil contohnya dari sebuah film berjudul "Predator" ini.

Tidak ada lagi seorang prajurit harus membawa ransel yang besar dan berat, atau beberapa jenis persenjataan berat namun semuanya sudah disimpan dibalik baju canggih nya.
Prajurit adalah senjata dan senjata bagian dari pikirannya menggunakan teknologi laser sebagai panduannya.
Dengan teknologi tinggi, seorang prajurit sanggup memantau daerah musuh secara visual dan dibekali alat pendeteksi khusus lainnya.
Kombinasi antara Manusia, robot dan super komputer.
Semua persenjataan dan peralatannya multi fungsional dengan sistem mekanikal dibantu mikro komputer chip sebagai penggeraknya.
Dengan peralatan-peralatan yang kecil dan kompak maka gerakan prajurit semakin cepat dan bahan-bahan persenjataannya di buat dari bahan-bahan super ringan sejenis titanium atau yang lebih ringan lagi.
Dibekali peralatan dan satu jenis obat khusus untuk sanggup mengobati diri nya sendiri secara efisien dan cepat. Bahkan makanan pun berjenis pil atau cairan khusus.
Teknologi samar atau kasat mata sudah ada saat ini dan untuk prajurit masa depan salah satu teknologi yang bisa diterapkan untuk pengintaian dan penyusupan tanpa diketahui musuh. Mungkin dengan baju khusus anti radar.
Sudah dilengkapi dengan pusat komputer canggih yang efisien sebagai pusat kontrol dan pertahanan diri sendiri.
Mungkinkah teknologi dari film Predator ini sudah ada? 

Kapal laut terbesar

Yang ini bisa disebut Ibu nya kapal laut dari segala kapal laut. Jangankan membawa sebuah kapal tangker, sebuah rig lepas pantai pun sanggup dibawanya.

Bisa kita bayangkan berapa berat sebuah rig tersebut. 
Proses pengangkatan sebuah benda tidak mudah, dibutuhkan tingkat keakuratan secara matematis sebab salah sedikit pun bisa menjadi bencana.

Move like Jag


 Tidak ada pabrikan yang tidak tergoda untuk membuat sebuah "sport car", salah satunya Jaguar ini. Sebagai mobil luxurious kini demi sebuah sport car rela dengan sedikit hilangnya kenyamanan sebuah Jaguar dan terciptalah XE ini. Untuk berhadapan dengan seri 3 M3 dan C63 AMG.

XE 35T ini mengusung konfigurasi mesin V6 dengan supercharged dan mampu menyemburkan tenaga sebesar 340bhp dengan torsi 332nm.

Sepertinya perubahan pada desainnya juga menonjol layaknya sebuah sport car namun masih bisa dikatakan family sport car. Kecepatan adalah tujuan dari sport car dan kemungkinan ada kelanjutan untuk versi mesin V8 dengan kapasitas mesin 5 liter dan tenaga sebesar 500bhp. 

Yang penggemar inginkan salah satunya dari sebuah sport car adalah reaksi kecepatannya dan rauman suara knalpotnya. 

Jika belum puas dengan seri yang XE, Jag menyediakan tipe f RS ini, bagaimana?

GT3