Setiap orang membicarakan dan merasakan bahwa terdapat doa yang baik dari seorang Ibu kepada anaknya sehingga kesuksesannya itu berasal dari hubungan yang baik antara Ibu dan anak.
Bisa dikatakan dari 100% hidupmu adalah berasal dari
•80% Ibu,
•10% istrimu,
•5%keberuntungan dan
•5% kepintaranmu
Ke empat pembagian ini berpusat pada akhlak yang berdasarkan keimanannya tanpa itu tidak akan ada 80% Ibu. Dan itu ditempatkan pada posisi teratas.
Tidak hanya sebuah pencapaian sukses dan menghasilkan rejeki yang lebar dan lancar tetapi yang terpenting adalah hati mereka yang tenang, bersih dan terlindungi oleh ketulusan, kasih sayang, keikhlasan di setiap ucapan dan doa seorang Ibu yang soleh dan itu bagai alunan musik dari surga. Jika itu sebuah cahaya maka akan paling terang terlihat dari luar angkasa.
Namun jika seorang Ibu tersakiti hati dan perasaannya masih saja keluar doa-doa dan ucapan halus dan lembut buat anaknya bahkan minta maaf kepada Tuhan agar dimaafkan dosa-dosanya. Hingga sampailah kepada bencana itu datang saat sebelum mata kita berkedip karena seorang Ibu begitu sangat tersakiti oleh anak yang durhaka. Bukanlah sebuah cerita dongeng jika seorang anaknya bisa sukses setinggi langit karena doa baik Ibu yang tersakiti lalu kemudian hatinya gelap bagai malam tanpa bintang yang sepi, mendapatkan seorang istri yang berlaku tidak baik atau anak-anak mereka sulit di atur hingga merugikan orang tua nya. Tuhan pun sangat marah ketika Ibu seorang Wanita sakit hatinya. Tuhan pun akan merasakan sakit seorang Ibu. Sebagai contoh jika anak kita sudah terlalu nakal dan durhaka lalu sang Ibu sampai menangis dan sang Ayah bertanya kepada istrinya-kenapa, seorang Ibu akan menjawab dan masih membela añaknya dengan kata-kata lembut tetapi si Ayah bisa merasakan kepedihan istrinya hingga ditegurlah si anak durhaka ini oleh Ayah nya.
Tidakah seorang Ibu yang soleh akan selalu berada di dekat hati anaknya? Hingga menjelang akhir ajal pun selalu titip pesan agar bisa menjaga keluarganya dengan baik dan Ibu pun minta maaf jika ada kesalahan dan menyakiti anaknya. Luar biasa bukan?
Anak yang bahagia sukses lahir dan batin, kuncinya terletak dari Ibu doa dan perkataan Beliau yang baik.
Jika kita sudah kehilangan seorang Ibu, kirimkanlah doa untuk Beliau dan jagalah setiap pesan seorang Ibu karena cuma itu petunjuk terbaik dalam hidup.
No comments:
Post a Comment