Wednesday, April 8, 2015

Daur hidup Manusia

Satu kalimat saja, "membosankan"
Tapi beginilah hidup yang harus kita jalani. Disetiap detiknya selalu ada hal yang baik atau buruk. Yáng terpenting adalah kita tidak berada di zona nyaman itu sebab diluar sana banyak keajaiban yang bisa kita temukan. Manusia mempunyai jalan hidup dan takdir dan semua itu hanya bisa dibuktikan dengan mengikuti jalan secara alamiah.

Selamat pagi semua! Mulailah dengan senyum. Ternyata mood anda ditentukan oleh saat baru bangun tidur. Jika anda senyum maka seharian anda akan tetap merasakan hal yang menyenangkan.
Walau terkadang malas, mandi dan menyikat gigi bisa membuat anda segar bugar dan pikiran anda terbuka.
Mulailah menikmati hidangan dengan doa dipagi hari dan secangkir kopi.
Pentingnya sarapan pagi untuk nutrisi otak.
Tetaplah menyambut hari pagi dengan senyum, mau naik mobil, jalan kaki, naik sepeda atau bis umum ke tempat bekerja nikmati pagi dengan pikiran positif.
Tugas banyak? Nikmati saja dengan bekerja tanpa tekanan walaupun ada tekanan, pikirkanlah sesuatu yang menyenangkan. Tidak usah terlalu tegang, sebab begitu anda sakit dan tidak bisa lagi bekerja, perusahaan akan mencari penggantimu.
Terkadang beberapa orang melakukan ini. Haruskah?
Atau mungkin begini. Normalkah?
Hidup terlalu singkat untuk hal- hal yang dibuat singkat. Lakukanlah semua sesuai keadaan dan kemampuan kita.
Pulang kerja sudah tidak aneh melihat kemacetan. Anggap saja waktu itu berhenti sejenak dan dengarkan saja musik untuk menghibur diri. Atau kirim pesan singkat kepada pacarmu, temanmu, lihat sekelilingmu, terkadang menyenangkan melihat orang disekitar kita. 
Sampai rumah, tempat tidur bagaikan makanañ lezat siap santap. Tidurlah seperti pikiran dan badanmu sudah letih
Mungkin beginilah keinginan semua orang kan? Jangan terlalu memikirkan hal ini nanti bisa bikin tidak semangat.
Hari minggu pergunakan waktumu untuk hal yang santai. Berlibur tidak harus ke tempat umum, di rumah pun bisa menjadi liburan yang menyenangkan bersama teman, pacar atau keluarga.
Jangan sampai hari libur mu tidak bisa menikmatinya.
Betul sekali terkadang satu hari libur menjengkelkan.

No comments:

Post a Comment